Dekan Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Padang, Prof. Dr. Nurul Ihsan, M. Pd mengungkapkan bahwa kerjasama ini merupakan kerjasama program magister. FIK UNP yang telah memiliki program studi S2 dan S3 menawarkan fasilitas yang bisa dimanfaatkan bagi dosen FKIP UNJA Jambi, FKIP PGRI dan UNSRI Palembang untuk melanjutkan pendidikan Program doktor.
Selain itu, FIK UNP juga menjalin kerjasama pada program Sarjana (S1) untuk menunjang Tridharma Perguruan Tinggi.

Koordinator Program Studi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi (S1) Dr. Aldo Naza Putra, M. Pd yang turut hadir, didampingi Kepala Gugus Penjamin Mutu (GPM) Dr. Rika Sepriani, M. Farm, Apt menyatakan mendukung dengan suka cita kerjasama ini, terutama untuk peningkatan SDM Dosen dan kualitas lulusan mahasiswa.

Pertemuan yang singkat dan hangat tersebut, sesama Prodi PJKR berdiskusi tentang implementasi kurikulum yang terintegrasi merdeka belajar dan juga berdiskusi untuk merancang program dual degree.

Kategori: Berita

0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *