Departemen Pendidikan Olahraga Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) Universitas Negeri Padang (UNP) mengadakan Temu Ramah yang dihadiri oleh dosen, mahasiswa, dan alumni. Acara ini berlangsung di Sport Center Kampus 2, Lubuk Buaya. pada hari Sabtu 21 September 2024.
Temu Ramah ini bertujuan untuk memperkuat tali silaturahmi dan mempererat hubungan antara silaturahmi Antara mahasiswa dengan Dosen. Dalam sambutannya, Kepala Departemen, Dr. Aldo Naza Putra, M.Pd., yang menyampaikan pentingnya kolaborasi antara mahasiswa dan dosen dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan olahraga.
Kegiatan ini juga diisi dengan diskusi mengenai peningkatan mutu dalam pendidikan olaharaga. Beberapa alumni yang sukses dalam karir mereka di bidang olahraga dan pendidikan memberikan inspirasi dan pengalaman berharga kepada juniornya. Acara diakhiri dengan sesi ramah tamah, di mana peserta dapat berbagi cerita dan membangun jaringan yang lebih luas. Diharapkan, melalui kegiatan ini, Departemen Pendidikan Olahraga FIK UNP dapat terus berkembang dan berkontribusi positif dalam dunia pendidikan dan olahraga
0 Komentar